Wednesday, January 25, 2012

RESEP SATE SOSIS

RESEP SATE SOSIS

Bahan, untuk 21 sate
2 pak sosis isi 7
1 buah red pepper
1 kaleng nenas slice
1 buah bawang bombay ukuran sedang
sujen

Cara membuat
1. Potong cabe, nenas, dan bawang mombay kira2 2.5x2.5 cm. Untuk bawang, masing2 lapis 2
2. Bagi sosis 3 bagian dengan salah satu ujungnya lebih pendek sekitar 21 buah
3. Belah2 ujung yang lebih pendek menjadi 6 bagian, menyerupai kembang, jangan samai putus, sisakan kira2 1.5 cm
4. 2 bagian sosis lain dikerat2 sedikit, motifnya sesuai selera
5. Tusuk dengan urutan sesuai selera, kalo aku ya: dari yang paling bawah: cabe, nenas, sosis panjang, nenas, cabe, bawang menghadap ke atas, terakhir harus sosis pendek yang bentuk kembang sehingga pas dibakar mekar
6. Bakar sambil dibalik2 selama 5-6 menit sajah, sajikan hangat bersama saus mustard kalo suka, atau ketchup biasa

No comments:

Post a Comment