Wednesday, January 25, 2012

25 Game Pilihan yang Akan Rilis di Tahun 2012

Memasuki tahun yang baru bagi seorang gamer dapat diterjemahkan sebagai sebuah kesempatan untuk mendapatkan ekstra 365 hari kembali untuk menikmati puluhan game  menarik. Tahun 2012 akan menjadi ladang emas bagi kita yang menggemari hobi yang satu ini. Cukup banyak game yang rencananya akan dirilis pada tahun 2011 akhirnya harus terdorong ke tahun 2012 karena beragam masalah teknis. Oleh karena itu, tidak mengherankan jika tahun 2012 ini dapat diibaratkan sebuah lumbung penuh padi. Kita? Anggap saja seperti tikus kelaparan yang sudah berhasil membobol pintu.
Tidak sedikit developer yang juga menjadikan tahun 2012 sebagai destinasi perilisan untuk game yang sudah lama mereka kembangkan. Beragam game dengan kualitas yang tinggi memang dijanjikan akan hadir, mulai dari seri baru, spin-off, sekuel, hingga seri yang akan dihadirkan sebagai penutup franchise raksasa. Semua game tersebut sudah pasti siap untuk memacu adrenalin setiap gamer ke batas yang maksimal. Sayangnya, para developer memilih untuk bermain cukup aman, sehingga tidak ada satupun game yang dijanjikan hadir dengan inovasi gameplay yang belum pernah ada sebelumnya. Jumlah game akan bertambah, genre tetap hadir dengan jumlah yang sama.
Jadi, dari semua game yang akan hadir, apa saja 25 game yang pantas untuk ditunggu di tahun 2012 mendatang? Inilah 25 most anticipated video games in 2012!

25. Silent Hill: Downpour


Nama besar Silent Hill sebagai salah satu franchise survival-horror terbaik di industri game memang sudah tidak diragukan lagi. Horror tersebut akan hidup kembali lewat seri terbaru – Downpour yang tampil sedikit berbeda dibandingkan Silent Hill yang selama ini kita kenal. Berbeda dengan kesan panas dan gersang yang seringkali kita dapatkan dari seri Silent Hill, Downpour justru menjadikan hujan, genangan air, dan kabut sebagai elemen utama untuk menghasilkan ketakutan. Sebuah konsep baru yang layak untuk dicoba.
Publisher: Konami  Platform: Playstation 3, XBOX 360  Release Date: Q1 2012

24. Resident Evil: Operation Raccoon City


Pernahkah Anda membayangkan sebuah game Resident Evil dengan “rasa” Left4Dead? Hal inilah yang mungkin dapat disimpulkan dari Resident Evil: Operation Raccoon City. Mekanisme gameplay seri spin-off yang satu ini memang berbeda dibandingkan seri RE yang lain. Anda akan berperan sebagai satu dari empat anggota tim khusus Umbrella yang ditugaskan untuk menghabisi semua korban yang selamat dari tragedi ini, termasuk karakter utama seri RE sebelumnya. Hadir dalam format Third Person, tiap anggota tim datang dengan kelas, skill, dan kemampuan yang berbeda.
Publisher: Capcom Platform: PC, Playstation 3, XBOX 360, Release Date: Maret 2012

23. Soul Calibur V


Tahun 2012 benar-benar menjadi tahun yang subur untuk  game fighting, salah satunya Soul Calibur. Seri kelima yang akan membawa setting 17 tahun setelah seri keempat membuat SC V tampil seperti sebuah game reboot. Beberapa karakter lama tak lagi dimunculkan dan digantikan dengan beberapa karakter baru yang kini memegang porsi peran yang lebih besar dalam plot. Mekanisme gameplay masih serupa dengan berfokus pada senjata untuk bertarung. Alasan lain yang membuat game ini layak untuk ditunggu? Ezio, sang master assassin dari Assassin Creed akan bergabung di dalamnya.
Publisher: Namco Bandai  Platform: Playstation 3, XBOX 360  Release Date: Januari 2012

22. Armored Core V


Seri robot dengan pertarungan super-epik ini akhirnya kembali lagi! Benar sekali, Armored Core V yang sudah beberapa kali mengalami penundaan telah dipastikan akan hadir di tahun 2012 ini. Gameplay tidak akan banyak berubah, dimana Anda mengendalikan sebuah robot dengan kebebasan modifikasi ala seri Armored Core selama ini. Hal yang berbeda mungkin ada pada penambahan mode online. From Software – sang developer juga menjanjikan pertempuran dalam skala yang masif melawan mecha-mecha raksasa. Wow!
Publisher: SEGA  Platform: Playstation 3, XBOX 360  Release Date: Januari 2012

21. NeverDead


Pernahkah Anda membayangkan untuk memainkan sebuah game dimana sang karakter utama tidak bisa mati? Tentu saja bukan karena cheat. Sensasi inilah yang berusaha dimunculkan oleh seri third person terbaru – NeverDead buatan Rebellion Developments. Sesuai judulnya, sang karakter utama -  Bryce yang dikutuk oleh Astaroth memang tidak bisa mati. Musuh yang Anda temui sepanjang perjalanan akan menembak, memukul, membakar, bahkan memutilas Bryce! Namun, bahkan dengan tanpa kepala sekalipun, Anda masih bisa menyerang dan memenangkan pertempuran. O iya, soundtrack game ini diisi oleh Megadeth dengan lagu berjudul sama.
Publisher: Konami   Platform: Playstation 3, XBOX 360  Release Date: Februari 2012

20. Dead or Alive V


Dead or Alive merupakan satu dari sedikit franchise game fighting yang sudah vakum dalam waktu yang lama. Game yang menghadirkan beragam kombo dan gaya pertarungan yang keren ini memang terkenal berkat jajaran karakter wanita nya yang ikonik. 6 tahun tanpa kabar, sang developer – Team Ninja secara tiba-tiba menghidupkan franchise ini kembali. Lewat video teaser, trailer, dan sceenshot yang dirilis, DOA V tampil sangat menjanjikan. Mekanisme gameplay masih serupa, namun kini diperkuat dengan efek dramatisasi yang hadir lewat lingkungan yang bergerak aktif. Semua elemen baru ini mampu memunculkan kesan pertarungan yang lebih brutal dan destruktif.
Publisher: Tecmo Koei  Platform: Playstation 3, XBOX 360  Release Date: TBA 2012

19. Counter-Strike: Global Offensive


Hampir semua gamer di Indonesia tentu mengenal game FPS yang satu ini. Game fenomenal yang berakar dari mod Half-Life ini menjadi salah satu trendsetter game FPS dengan setting perperangan modern. Kini, Valve menghidupkannya kembali dengan menyuntikkan kemampuan engine grafis terkini untuk visualisasi lebih apik, senjata baru, dan beberapa map klasik favorit gamer. Seri yang dinamakan Counter Strike: Global Offensive ini memang tampak menjanjikan lewat semua hal baru tersebut. Ia akan menjadi pesaing yang pantas untuk franchise FPS besar seperti Modern Warfare dan Battlefield. Hebatnya lagi, kali ini CS GO juga akan hadir di konsol.
Publisher: Valve  Platform: PC, Mac, Playstation 3, XBOX 360  Release Date: TBA 2012

18. Street Fighter X Tekken


Kelahiran game yang satu ini tampil bak mimpi menjadi kenyataan bagi gamer pencinta genre fighting. Dua perusahaan raksasa: Capcom dan Namco akhirnya memutuskan untuk mempertemukan dua buah franchise game fighting terbesar di industri: Street Fighter dan Tekken dalam satu game. Crossover yang disebut dengan SF X Tekken ini hadir dengan mekanisme gameplay Street Fighter dengan visualisasi 2.5 dimensinnya yang khas. Setiap pertarungan sudah pasti akan berlangsung epik, apalagi dengan mode tag-team yang menjadi salah satu kekuatan utamanya. Tombol aksi juga dihadirkan lebih sederhana dengan ekstra fitur baru untuk membedakannya dengan game fighting lain.
Publisher: Capcom  Platform: Playstation 3, PS Vita, XBOX 360, PC  Release Date: Maret 2012

17. Prototype 2


Tidak ada game sandbox yang menawarkan sensasi seperti yang ditawarkan oleh Prototype. Kini game fenomenal tersebut memasuki seri keduanya, dengan plot baru yang lebih menarik. Kini Anda akan berperan sebagai James Heller yang hendak membalas dendam pada Alex Mercer, karaker utama dari seri Prototype yang pertama. Di Prototype 2, pertarungan akan berjalan lebih brutal dan kejam. Anda masih memiliki kebebasan untuk menghancurkan seisi kota dan membunuh siapa saja. Sistem gameplay adiktif dan cerita yang patut diacungi jempol, Prototype 2 adalah game yang patut untuk ditunggu.
Publisher: Activision  Platform: PC, Playstation 3, XBOX 360  Release Date: April 2012

16. Hitman: Absolution


Setelah lama vakum, agent 47 akhirnya mengangkat kembali senjata silencernya. Sebuah tugas baru sudah menunggu pembunuh bayaran terbaik di dunia ini. Kepala plontos dan sorot matanya yang tajam akan menghiasi kehidupan gamer kembali pada tahun 2012 ini. Belum banyak informasi yang terlontar untuk game yang satu ini, namun beberapa trailer terbar memperlihatkan kesan action yang kini lebih kental. Namun tenang saja, bukan agent 47 namanya jika ia tidak menyelesaikan sebuah misi dengan kemampuan stealth yang luar biasa. Gamer yang mencintai gameplay klasik tetap akan dapat menikmatinya.
Publisher: Square Enix  Platform: PC, Playstation 3, XBOX 360  Release Date: TBA 2012

15. Asura’s Wrath


Memainkan sebuah game hack and slash dengan cut-scene yang masif dan epik selalu jadi pengalaman yang menyenangkan bagi gamer. Asura’s Wrath tampaknya akan menjadi seri selanjutnya yang akan mampu melakukan hal tersebut setelah seri God of War yang begitu fenomenal. Asura’s Wrath memadukan mitologi timur dan dunia sci-fi ke dalam satu plot cerita yang menarik. Asura akan lebih banyak bertarung dengan tangan kosong dalam pertempuran yang sinematik dan bertempo cepat. Musuh-musuh yang harus dikalahkah Asura juga bukan main-main. Anda akan berhadapan dengan musuh dengan ukuran yang bahkan lebih besar dari sebuah bola bumi.
Publisher: Capcom  Platform: Playstation 3, XBOX 360  Release Date: Februari 2012

14. Tomb Raider


Anda bukan seorang gamer jika tidak pernah melihat atau mengenal sosok Lara Croft sebelumnya. Ia terkenal sebagai karakter wanita paling ikonik di industri game, di samping citranya sebagai salah satu yang paling sensual. Seri-seri Tomb Raider belakangan ini memang harus diakui bukan seri terbaik Lara Croft. Oleh karena itu, tidak mengherankan jika Tomb Raider akhirnya diputuskan untuk melalui proses reboot. Dari proses ini, lahirlah Lara Croft yang berbeda dengan yang selama ini kita kenal. Ia ditampilkan sebagai petualang amatir yang tangguh. Anda akan mengendalikan Lara Croft dalam petualangan pertamanya. Petualangan yang membuat Lara Croft berkembang menjadi karakter yang kita kenal. Mekanisme gameplaynya sendiri juga ikut berubah, hampir serupa dengan gaya Uncharted.
Publisher: Square Enix  Platform: PC, Playstation 3, XBOX 360  Release Date: Q3 2012

13. Borderlands 2


Jika kita membicarakan game FPS dengan konsep paling inovatif di industri game, maka Borderlands merupakan salah satunya. Ia menggabungkan konsep RPG, sandbox, dengan FPS. Hasilnya? Sebuah game dengan gameplay yang sangat adiktif. Setelah mendulang kesuksesan di tahun 2009 silam, Borderlands akhirnya diumumkan akan mendapatkan sekuel. Seri terbaru ini masih akan hadir dengan gaya visualisasi cell-shading, skill tree, dan kelas karakter yang berbeda. Plotnya sendiri menceritakan dunia Pandora 5 tahun setelah event terakhir di Borderlands seri pertama. Sebuah game FPS yang layak ditunggu.
Publisher: 2K Games  Platform: PC, Playstation 3, XBOX 360  Release Date: Juli 2012

12. DOTA 2


Keputusan bisnis paling cerdas sepanjang tahun 2011 jatuh di tangan Valve. Perusahaan ini berhasil menjadikan mod tersukses sepanjang sejarah industri game – DOTA menjadi sebuah game terpisah. Bekerja sama dengan IceFrog, pihak yang bertanggung jawab atas mod DOTA di Warcraft 3, DOTA 2 pun dilahirkan. Mengusung sistem gameplay yang benar-benar sama, DOTA 2 menawarkan visualisasi dengan kualitas grafis mumpuni dan perubahan desain tiap hero yang ada. Valve juga tidak segan mempromosikan game yang satu ini. Mereka bahkan sempat menggelar kompetisi dengan hadiah utama USD 1 juta. DOTA 2 sendiri sudah memasuki masa beta saat ini.
Publisher: Valve  Platform: PC, Mac  Release Date: TBA 2012

11. DmC: Devil May Cry


Ketika Capcom mengumumkan kepada dunia bahwa mereka akan melakukan reboot terhadap seri Devil May Cry, respon negatif bermunculan. Apalagi ketika sang pengembang – Ninja Theory memperlihatkan desain Dante yang jauh berubah dibandingkan Dante yang selama ini dikenal oleh gamer. Rasa pesimis pun terus berkembang, meragukan keberhasilan seri kelima di salah satu franchise hack and slash terbaik ini. Perlahan namun pasti, lewat beragam screenshot dan trailer, Ninja Theory mulai menghapus keraguan dari kalangan para gamer. DmC hadir dengan gameplay yang serupa, bahkan tampil lebih baik dengan setting pertempuran yang lebih sinematik. Dante masih bertarung dengan beragam serangan khasnya, dari ayunan pedang hingga tembakan Ebony Ivory nya yang tampil seperti dansa.
Publisher: Capcom  Platform: Playstation 3, XBOX 360  Release Date: TBA 2012

10. Far Cry 3


Sejak kemunculannya di industri game, Far Cry hadir sebagai sebuah fenomena. Ia berhasil menggabungkan sebuah konsep FPS dengan sandbox dan membalutnya dengan kualitas yang pantas diacungi dua jempol. Dunia yang luas, liar, dan penuh detail menjadi salah satu kekuatan utama Far Cry. Di ajang E3 2011 kemarin, sebuah pengumuman mengejutkan terjadi. Seri ketiga franchise ini diperlihatkan dengan visualisasi yang lebih mumpuni dan dunia baru yang bisa dijelajahi. Sang pengembang – Ubisoft bahkan sempat menyatakan bahwa tidak tertutup kemungkinan jika Far Cry 3 akan bertempat di kutub utara. Wow!
Publisher: Ubisoft  Platform: PC, Playstation 3, XBOX 360  Release Date: September 2012

9. Starcraft II: Heart of Swarm


Berbeda dengan seri sebelumnya, game RTS epik milik Blizzard – Starcraft II memang dibangun dengan plot yang akan rencananya akan dirilis sebagai trilogi. Setelah Wings of Liberty, Starcraft II akan hadir dengan Heart of Swarm yang akan lebih berfokus pada ras Zerg sebagai fokus cerita. Seri terbaru ini tentu akan menghadirkan segudang hal baru, terutama dari segi unit dan kemampuan yang akan digunakan selama bertempur. Sang tokoh protagonis di seri kedua ini adalah Sarah Kerrigan yang ikonik.
Publisher: Blizzard  Platform: PC  Release Date: TBA 2012

8. Max Payne 3


Setelah lama kehilangan sosok karakter berdarah dingin yang satu ini, Max Payne akhirnya akan kembali menyapa gamer di tahun 2012. Seri ketiga yang ditangani oleh Rockstar ini memang sedikit berbeda dibandingkan dua seri sebelumnya. Jika di masa lalu, Max Payne dihadirkan dengan kesan yang lebih komikal, Max Payne 3 hadir dengan visualisasi yang lebih realistis. Namun ia tetap datang dengan plot yang dewasa, brutal, dan gelap. Menariknya lagi, Rockstar tetap mempertahankan beberapa elemen khas Max Payne, seperti bullet-time dan gerakan melompat sambil menembaknya yang epik.
Publisher: Rockstar  Platform: PC, Playstation 3, XBOX 360  Release Date: Maret 2012

7. Metal Gear Rising: Revengeance


Tidak ada satupun seri Metal Gear yang tidak berkualitas. Ini adalah argumen valid yang dapat dibuktikan dengan data. Ketika Kojima memperkenalkan Metal Gear Solid Rising yang berfokus pada pertempuran hack dan slash Raiden di tahun 2010, dunia terdiam kagum. Semua gamer menunggu kelanjutannya. Namun sayangnya, seri ini seperti tenggelam begitu saja, tanpa update dan informasi apapun. Namun, di ajang SVGA 2011 beberapa minggu yang lalu, Kojima datang dengan sebuah kejutan. Petualangan Raiden ini ternyata masih berlanjut dalam sebuah versi “reboot” yang berbeda. Game yang bernama Metal Gear Rising: Revengeance ini sendiri ditangani oleh Platinum Games. Ia hadir berbeda dibandingkan seri yang diperkenalkan Kojima dulu. Satu yang pasti, kualitas dan pesona yang dihadirkan Rising masih membuatnya sebagai salah satu game yang layak ditunggu.
Publisher: Konami  Platform: Playstation 3, XBOX 360  Release Date: TBA 2012

6. Mass Effect 3


Setelah menjalani dua seri petualangan masif Mass Effect, gamer akhirnya harus menghadapi seri penutup untuk franchise mengagumkan yang satu ini. Masih berfokus pada usaha mempertahankan diri dari The Reaper, Shepard kini harus bertarung di planet utama manusia – Bumi untuk bertempur. Secara garis besar, gameplay yang diusung tak banyak berbeda, hanya dengan tambahan fitur kontrol Kinect yang lebih baik. Mass Effect 3 tentu akan menjadikan plot sebagai nilai jual yang paling utama. Bioware juga semakin memperkuat animo ini dengan merilis trailer dan screenshot yang memperlihatkan perang di Bumi yang begitu epik. Semoga saja, Mass Effect 3 mampu hadir sebagai sebuah seri klimaks yang memuaskan.
Publisher: Electronic Arts  Platform: PC, Playstation 3, XBOX 360  Release Date: Maret 2012

5. Bioshock Infinite


Bioshock harus diakui merupakan sebuah game FPS yang tiada duanya. Di satu sisi ia menghadirkan dunia dan plot yang begitu absurd dan filosofis, namun di sisi lain, ia berhasil meramunya dengan sistem gameplay yang menyenangkan.  Setelah kesuksesan dua seri sebelumnya yang menjelajahi dunia utopis bernama Rupture di bawah laut, Bioshock terbaru – Infinite akan membawa gamer jauh ke angkasa. Sebuah kota di atas awan tentu akan menjadi setting yang menarik untuk diikuti. Plot yang begitu gelap dihadirkan lewat interaksi dengan sang karakter utama wanita – Elizabeth.
Publisher: 2K Games  Platform: PC, Playstation 3, XBOX 360  Release Date: TBA 2012

4. Assassin’s Creed III


Gamer mungkin baru saja menyelesaikan seri terbaru AC – Revelations yang baru dirilis beberapa minggu yang lalu. Namun hal ini tidak menghentikan niat Ubisoft untuk segera menciptakan sekuel selanjutnya. Walaupun belum ada informasi lanjutan, namun Ubisoft sendiri sudah mengemukakan bahwa mereka akan merilis satu game Assassin Creed “terakhir” di tahun 2012 mendatang. Petualangan terakhir ini akan memosisikan Desmond sebagai karakter utama dan berkisah pada usahanya untuk mencari jawaban atas beragam misteri yang terjadi di tiga seri AC sebelumnya. Ezio dan Altair tampaknya tidak akan muncul lagi di seri ini.
Publisher: Ubisoft  Platform: PC, Playstation 3, XBOX 360  Release Date: Q4 2012

3. HALO 4


HALO 4 harus diakui merupakan pengumuman paling mengejutkan di tahun 2011 ini. Setelah franchise ini berpindah tangan dari Bungie Studios ke 343 industries, HALO seperti mati suri. Tidak ada kejelasan atau informasi terbaru untuk game FPS fenomenal ini. Kita harus memaklumi kebingungan yang melanda 343 Industries. Sang karakter utama yang ikonik – Master Chief memang sudah dibuat tewas oleh Bungie di seri ketiga, sehingga tidak ada alternatif bagi 343 selain menciptakan seri HALO yang lain. Cerita dibalik kehancuran Reach juga telah dirangkum Bungie dalam HALO: Reach. Namun di luar prediksi, 343 Industries justru hadir dengan solusi yang lebih mengejutkan. Mereka mengumumkan HALO 4 dengan menghadirkan kembali Master Chief sebagai karakter utama. Sang SPARTAN dengan helmet hijaunya yang khas ini ternyata belum mati!
Publisher: Microsoft Studios  Platform: XBOX 360  Release Date: Q4 2012

2. Grand Theft Auto V


Setelah menunggu cukup lama, Rockstar Games akhirnya secara resmi memperkenalkan Grand Theft Auto V kepada dunia. Lewat sebuah teaser pendek, Rockstar menghadirkan Los Santos – San Andreas sebagai setting utama permainan. Rockstar juga memperlihatkan visualisasi yang begitu memukau dan penuh detail di dalamnya. Sebuah kualitas grafis yang tampaknya akan sulit untuk ditangani oleh teknologi konsol saat ini. Minimnya informasi juga membuat rumor tentang GTA V menyebar cepat. Beberapa mengatakan bahwa gamer kini akan diberi kebebasan untuk memilih karakter dari banyak alternatif yang disediakan oleh Rockstar. Rumor yang lain juga menyatakan bahwa kemungkinan besar GTA V dihadirkan untuk konsol next-gen.
Publisher: Rockstar Games  Platform: ?  Release Date: TBA 2012

1. Diablo III


Game apakah yang paling layak diantisipasi oleh gamer di tahun 2012 mendatang? Tak lain dan tak bukan adalah Diablo III. Setelah menunggu dalam waktu yang sangat lama, gamer akhirnya memiliki kesempatan untuk menjajal game action RPG ini secara langsung di tahun 2012.  Proses pengerjaan dan pengembangan yang memakan waktu tahunan akhirnya membuahkan hasil yang manis. Lewat beragam trailer dan screenshot yang ada, Diablo III memang harus diakui tampil memukau. Visualisasi yang menawan, gameplay yang memesona dengan suntikan banyak elemen baru yang inovatif, serta suasana pertempuran yang epik seolah membuat semua penantian ini menjadi pantas. Satu doa semua gamer, semoga Blizzard tidak lagi menundannya dengan tanpa alasan yang jelas.
Publisher: Blizzard  Platform: PC, Mac, Playstation 3, XBOX 360  Release Date: Q1 2012
Kedua puluh lima game di atas harus diakui merupakan game dengan pesona yang sulit untuk ditolak oleh seorang gamer. Walaupun masih hadir dalam batas trailer dan screenshot, namun mereka mampu menampilkan kualitas yang begitu memesona dari beragam aspek yang ada. Satu hal yang pasti, ke-25 game ini juga memang sudah dipersiapkan oleh developer dan publisher masing-masing sebagai sebuah seri atau judul yang tidak hanya sekedar dirilis, tetapi mampu menghadirkan sebuah pengalaman bermain yang unik, maksimal, dan belum pernah dirasakan gamer sebelumnya. (jagadplay)

No comments:

Post a Comment