Thursday, May 24, 2012

Film-film yang Sebaiknya Dihindari Kalau Kamu Lagi Galau

terselubung
cerita misteri, sejarah, legenda, mitos yang terselubung
thumbnail Film-film yang Sebaiknya Dihindari Kalau Kamu Lagi Galau
May 25th 2012, 12:00


Kalo kamu lagi sendirian terus galau, apalagi weekend-weekend begini, maka hal yang paling masuk akal untuk dilakukan biasanya adalah nonton film. Tapi ada film-film yang sebaiknya kamu hindari ketika sedang galau, seperti misalnya:


1. Film-Film yang Bikin Perasaan Gak Enak

Ini adalah film-film yang temanya dark banget, gak pake happy ending, dan di akhir film bakal bikin kamu mikir bahwa hidup ini gak ada artinya. Biarpun banyak film seperti ini yang bagus, tapi ada baiknya sih gak ditonton saat kamu sedang super galau ya. Salah-salah ntar kamu bunuh diri lagi.
Contoh film: Super, I Saw The Devil, Oldboy, Blue Valentine


2. Film-Film yang Kamu Bisa Relate Banget

Ini adalah film-film yang membuat kamu teringat kembali tentang hal-hal yang membuat kamu galau. Begitu kamu lihat filmnya, kamu langsung mikir, "Lah ini sih gue banget! Berak!". Ini sungguh tidak baik ditonton saat kamu sedang galau, karena…ya pasti bikin makin galau lah. Pasti gak bakal enjoy nontonnya. Nonton film beginian tuh pas udah gak galau, biar pas nonton jadi galau lagi. Lho?
Contoh Film: 500 Days of Summer, Eternal Sunshine of The Spotless Mind


3. Film-Film yang Berat/Artsy

Maksud hati sih ingin membanjiri mata dan otak dengan karya seni yang sesungguhnya gitu ya. Tapi kalo namanya lagi galau, nonton film yang berat-berat mah malah bakal bikin kamu jadi kesel. Bukannya bisa mengapresiasi, yang ada kamu bakal ngomel-ngomel karena gak ngerti maksud filmnya. Shot-nya agak lama dikit, kamu bilang bosenin. Scene-nya agak aneh, kamu bilang gak masuk akal. Ya udah sih.
Contoh Film: The Seventh Seal, Blow Up, Holy Mountain


4. Film yang Bikin Kesel Aja

Ini adalah film yang bikin kamu kesel karena sifatnya yang mengolok-olok intelejensi kamu. Yang ada kamu banting TV terus ntar kamu dimarahin sama mama kamu, disuruh ganti, trus gak dikasih uang jajan. Sukurin.
Contoh Film: Kafan Sundel Bolong, Kuntilanak Duyung, pokoknya apapun karya KK Dheeraj deh.
Nah, kalo kamu emang lagi pengen nangis, mending sih nonton film-film yang emang dimaksudkan sebagai tear-jerker aja gituh, misalnya drama-drama keluarga, atau kartun Disney yang dulu-dulu gitu. Biar lega sekalian. Tapi kalo saran MBDC sih, mending kamu nonton film-film yang gak usah mikir sama sekali, kayak misalnya film-filmnya Tony Jaa, Steven Seagal, Chuck Norris, atau mungkin Jacky Chan. Gak ada ceritanya gak papa, yang penting hajar.





Digg Facebook LinkedIn StumbleUpon Tumblr Twitter
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

No comments:

Post a Comment