The Raid adalah film action yang berusaha menampilkan seni bela diri khas Indonesia, film ini yang disutradarai Gareth Evans dibintangi Iko Uwais. Pertama kali terpublikasi di Festival Film Internasional Toronto (Toronto International Film Festival, TIFF) tahun 2011 sebagai film pembuka kategori Midnight Madness.
kritikus serta penonton memuji film ini sebagai film action terbaik layak mendapatkan penghargaan The Cadillac People's Choice Midnight Madness Award. dipilihnya film ini untuk diputar di beberapa festival film internasional seperti Festival Film Internasional Dublin Jameson (Irlandia), Festival Film Glasgow (Skotlandia), Festival Film Sundance (Utah, AS), South by Southwest Film (SXSW, di Austin, Texas, AS),Festival Film Busan (Korea Selatan), membuatnya sebagai film komersial produksi Indonesia pertama paling sukses pada tingkat dunia.
Film ini merupakan kerja sama kedua antara Evans serta Uwais, setelah film action pertama mereka, yang bertajuk Merantau, yang diluncurkan tahun 2009. film the raid menonjolkan seni bela diri tradisional Indonesia, pencak silat, pada setiap adegan laga mereka. Penata laga untuk film The Raid adalah Iko Uwais dan Yayan Ruhian, sama seperti pada film Merantau yang pernah mereka bintangi.
Untuk film the raid ini Hak distribusi internasional nya dipegang oleh Nightmare Distribution,saat showcase Festival Film Cannes 2011, Sony Pictures Classic worldwide Acquisition membeli hak pendistribusian film tersebut untuk kawasan Amerika Serikat dan Amerika Latin. demi kepentingan popularitas,Sony Pictures menggaet Mike Shinoda anggota Linkin Park juga Joseph Trapanese untuk membuat musik latar pada film versi mereka ini.
karena masalah hak cipta dan rencana pembuatan trilogi, maka film ini dirilis di Amerika Utara oleh Sony Pictures dengan judul The Raid: Redemption,untuk Hak pendistribusian di negara-negara lain juga dijual pada Alliance (untuk Kanada), Momentum (Inggris), Madman (Australia dan Selandia Baru), SND (kawasan berbahasa Prancis), Kadokawa (Jepang), Koch (kawasan berbahasa Jerman), HGC (Cina), dan Calinos (Turki). kerjasama juga dibuat dengan para distributor dari Russia, Skandinavia, Benelux, Islandia, Italia, Amerika Latin, Korea Selatan, dan India pada waktu film ini sedang diputar pada Festival Film Internasional Toronto (TIFF), Toronto, Kanada September 2011.
Boyfriend Lyrics from Boyfriend Boyband Korea booming di indonesia,.silahkan baca beritanya
No comments:
Post a Comment